Sepertinya Xiaomi memang masih belum mau berhenti memberikan kejutan bagi setiap penggemarnya. Pasalnya, baru-baru ini muncul sebuah kabar yang menyebutkan bahwa Vendor asal China tersebut akan segera meluncurkan satu lagi perangkat andalannya ke pasaran dengan nama Xiaomi R1. Sebagaimana informasi yang dilansir dari laman galerismartphone.com (08/12/2017), Xiaomi R1 hadir dengan mengusung spesifikasi mewah dan harga yang sangat terjangkau. Smartphone besutan vendor asal China ini juga tampil elegan dengan balutan layar berukuran 5.9 inch yang jernih dan tajam.
Pada sektor dapur pacu, Xiaomi R1 telah disokong oleh perangkat berkelas seperti CPU Octa-Core 4 x Cortex-A53 2.2GHz + 4 x Cortex-A53 1.8 GHz CPU Clock yang dipadukan dengan Snapdragon 630 dan sistem pengolah grafis Adreno 508. Selain itu ada pula RAM sebesar 3 GB yang membuat kinerja smartphone ini semakin bertenaga. Selain itu, Xiaomi R1 juga telah memiliki memori internal berkapasitas 32 GB serta masih bisa diperluas hingga kapasitas 256 GB dengan menambahkan memori eksternal (microSD). Smartphone ini juga akan menggunakan sistem operasi Android v7.0 Nougat dengan interface MIUI 9.0.
Bagi pengguna yang menggemari fotografi, smartphone ini sudah memiliki kamera utama beresolusi 12 MP lengkap dengan fitur Dual-LED Flash and AF Rear Camera. Sementara bagian depannya sudah menggunakan kamera beresolusi 5 MP yang sudah mampu menghasilkan foto lumayan berkualitas. Untuk menunjang seluruh aktivitasnya, Xiaomi R1 telah dibekali baterai berkapasitas besar 4000 mAh. Selain itu, smartphone ini juga sudah dilengkapi dengan fitur-fitur canggih seperti sensor fingerprint, accelerometer, ambient light, proximity, dan gyroscope. Menariknya, dengan segala keunggulan yang dimilikinya, smartphone ini hanya dibanderol pada kisaran harga Rp 3 jutaan.
Sumber :
- galerismartphone.com/harga-xiaomi-r1
- https://i.ytimg.com/vi/OBl9HMNRpTk/maxresdefault.jpg (gambar)
0 Comment to "Spesifikasi dan Harga Xiaomi R1 Terbaru Desember 2017"
Posting Komentar