Hai para gamers penggiat moba mobile legends tanah air, kali ini admin akan bahas secara singkat mengenai salah satu hal yang gak kalah penting dalam pertandingan mobile legends yaitu battle spell atau kemampuan tambahan yang dimiliki oleh setiap hero, dalam bahasan kali ini akan mengulas lima battle spell yang menjadi favorit dan sering digunakan oleh hampir kebanyakan orang. Pengunaan battle spell ini penting dan usahakan sesuai dengan hero yang kamu pilih. Berikut adalah macam macam battle spell yang sering digunakan :
1. Retribution
Salah satu battle spell yang sering digunakan oleh assasin maupun seorang mm namun lebih sering dan banyak digunakan oleh assasin. Hayo siapa yang jadi assasin dan sering pake ini ?. Battle spell ini digunakan untuk mereka yang butuh farming dulu ke hutan, efek yang ditimbulkan dari battle spell ini ialah (Memberi 600-1440 poin dari serangan sebenarnya ke monster hutan terdekat atau minion dan meningkatkan serangan ke monster untuk 3 tanpa 30%s Serangan akan meningkat dengan level) battle spell ini juga bisa lebih efektif dengan menggunakan item spesial jungle yang bisa dibeli di itemshop spell ini memiliki cooldown selama 30s.
2. Flicker
Kalo Battle Spell ini biasanya digunakan oleh mage ataupun tank yang memang untuk kecepatan geraknya sangat lambat dan apabila ada musuh yang ingin menciduknya maka battle spell ini amat sangat berguna untuk berpindah tempat maklum mage atau tank biasanya kan lambat apalagi kalo udah keciduk terus ditinggalin teman rasa sakitnya itu loh ditinggalin teman haha. Keunikan dari battle spell ini ialah (berpindah dengan jarang tertentu ke arah yang diarahkan. Untuk satu kali setelah berpindah, durasi untuk menghilangkan efek yang diterima akan berkurang 50%.) battle spell ini memiliki cooldown selama 120s.
3. Fury / Inspire
Nah battle spell ini biasanya lebih sering digunakan oleh para fighter maupun marksman yang lebih suka dengan ngepush dan mengandalkan kecepatan pasif attack. Biasanya battle spell ini digunakan bersama dengan item – item yang bisa menambah kecepatan pasif attack sehingga membuat marksman ataupun fighter yang menggunakan battle spell ini akan meningkatkan kecepatan pasif seranganya secara signifikan. Keunikan dari battle spell ini ialah (Melemahkan pertahanan lawan 8, termasuk kecepatan serangan 25 dan serangan fisik 55% berlangsung selama 5s) battle spell ini memiliki cooldown 60s.
4. Stun
Battle spell yang satu ini memang lagi banyak – banyaknya dan sering digunakan oleh para tank maupun hybrid tank/fighter seperti balmond dan hilda. Walaupun dulu menurut sepengetahuan Penulis jarang yang menggunakan battle spell stun ini namun kali ini hampir rata – rata tank seperti akai, balmond, hilda, grock pasti menggunakan battle spell ini. Keunikan dari battle spell ini ialah (Memberikan 115-325 Magic Damage ke musuh disekitar (meningkat sesuai level) dan membekukan target selama 0,7 detik.
5. Sprint
Nah kalo battle spell ini walaupun tidak terlalu banyak yang menggunakan seperti keempat battle spell yang diatas namun battle spell ini juga digunakan oleh mereka yang biasanya berposisi sebagai fighter maupun marksman battle spell ini digunakan mereka untuk kabur / berlari setelah berhasil menghancurkan tower. Bak seperti habis ketahuan mencuri haha, namun battle spell ini memang berfungsi cukup baik untuk digunakan kabur karena akan meningkatkan kecepatan gerak hero kita. Keunikan dari battle spell ini ialah (Dengan segera menambahkan kecepatan pergerakan 42%. Efek ini perlahan lahan akan hilang setelah 10s).
Itulah beberapa battle spell yang banyak dan sering digunakan oleh banyak pengguna mobile legends. Happy gaming.
Baca Juga :
- 5 Hal yang Sangat Menyebalkan Saat Main Mobile Legends
- 6 Jenis Role Hero Dalam Mobile Legends Yang Harus Kamu Tahu
0 Comment to "Macam-Macam Battle Spell Yang Sering Digunakan Pada Mobile Legends"
Posting Komentar