Redmi Note 5 adalah perangkat besutan Xiaomi yang baru saja diluncurkan beberapa waktu lalu untuk membidik segmen konsumen menengah-bawah. Menariknya, perangkat yang satu ini menjadi smartphone terpopuler pada pekan ketiga tahun 2018, versi GSMArena. Sebagaimana dilansir gsmarena.com (21/01/2018), Redmi Note 5 berhasil menempati posisi pertama mengalahkan perangkat keren lainnya untuk menjadi yang terhits. Sementara perangkat Xiaomi yang lain yaitu Mi A1 hanya berhasil menempati Posisi kedua. Kemudian di posisi 3 hingga 5 ditempati oleh Galaxy A8 (2018), Oppo F5 dan Galaxy j7 Pro.
Lantas, kelebihan seperti apa sih yang membuat ini menjadi yang terpopuler di pekan ketiga tahun 2018 ini?. Sebagai smartphone baru, Redmi Note 5 tentunya sudah dibekali dengan berbagai keunggulan dari mulai fitur, spesifikasi maupun desain yang diusungnya. Bagaimana tidak, Redmi Note 5 hadir dengan mengusung layar 5,9 inci serta didukung perangkat hardware berkelas seperti processor Snapdragon 625 octa-core 2,0 GHz dan RAM berkapasitas 3/4GB. Selain itu, Smartphone Ini juga masih memiliki perangkat-perangkat keren lain yang tak kalah unggul dari para kompetitornya di pasaran
Nah, untuk informasi selengkapnya, Simaklah ulasan tentang spesifikasi kunci dari smartphone ini.
Spesifikasi & Harga Xiaomi Redmi Note 5
- HARGA : Rp 2,5 Jutaan
- Layar : 5,9 inci IPS Capasitive , 1080 x 2160 Pixel
- Jaringan : 4G LTE Cat 4 150/50 Mbps
- Sistem Operasi : Android v7.0 Nougat ( MIUI 9.0)
- CPU : Snapdragon 625, Octa core 2,0 GHz Cortex A53
- GPU : Adreno 512
- RAM : 3/4 GB
- Internal : 32/64 GB
- MicroSD : up to 256 GB
- Kamera Belakang : 12 MP + PDAF, LED Flash
- Video : 1080p@30fps
- Kamera Depan : 5 MP
- Sensor : Accelerometer, Compass, Proximity, Fingerprint
- Baterai : Li lon 4000 mAh + Fast Charging
Sumber gambar :
- gadgetstouse.com
0 Comment to "Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 5 Terbaru 2018"
Posting Komentar