Samsung kerap kari merilis produk smartphonenya dengan spesifikasi dan kualitas yang tak perlu di ragukan lagi. Samsung juga kerap kali merilis ulang smartphonenya, salah satunya yakni Samsung Galaxy J2 (2018) yang juga merupakan smartphone paling di cari di tahun 2018 ini. Samsung Galaxy J2 (2018) hadir dengan menampilkan layar Super AMOLED 5.0 inches yang memiliki resolusi 540 x 960 pixels dan rasio 16:9. J2 (2018) ini menjalankan system operasi Android 7.1 (Nougat).
Yang menjadi daya tarik dari Samsung Galaxy J2 (2018) adalah pada segi spesifikasinya. Pasalnya, J2 (2018) ditenagai oleh prosesor Qualcomm MSM8917 Snapdragon 425 dengan kecepatan CPU Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53 yang dipadukan dengan GPU Adreno 308. Didukung juga dengan RAM 1.5GB dan penyimpanan internal 16GB.
Sedangkan pada segi fotografi juga cukup memuaskan. J2 (2018) dibekali dengan kamera belakang 8 MP, f/2.2, autofocus, dan ditemani LED flash. Sedangkan untuk selfie, smartphone ini mengandalkan kamera depan 5 MP, f/2.2, yang juga ditemani dengan LED flash. Sedangkan untuk menunjang semua performa yang dibawanya, Samasung Galaxy J2 (2018) dibekali dengan baterai berkapasitas 2600 mAh. Untuk harganya, Samsung J2 (2018) dibandrol dengan harga sekitar 1,7 jutaan saja dengan pilihan warna Black, Gold, dan Blue.
Samsung J2 (2018) ini memang memiliki kelebihan kamera utama 8MP dan kamera selfie 5MP yang dibekali smart selfie, layar Super AMOLED dan harga yang terjangkau. Jika ada kelebihan pastinya ada kekurangan kan sob? Nah kekurangan dari J2 (2018) ini adalah Layar yang masih QHD 540 x 960 pixel, tanpa sensor sidik jari, dan tidak mendukung konten VR.
0 Comment to "Galaxy J2 : Smartphone Samsung yang Paling Dicari Tahun 2018 "
Posting Komentar