Semakin hari, smartphone yang beredar dipasaran semakin memiliki beragam varian. Banyak sekali fitur kekinian yang hadir. Mulai pada sektor fotografi hingga daya baterai yang besar. Nah yang kini menjadi daya tarik adalah smartphone yang dibekali dengan fitur yang mampu berbagi daya dengan smartphone lain atau kerap dijuluki smartphone powerbank.
Nah berhubung peminat fitur seperti ini semakin tinggi, kali ini kami akan sedikit beberapa rekomendasi smartphone yang memiliki fitur berbagi daya terbaik 2018. Penasaran apa sajakah itu ? Yuk simak daftarnya dibawah ini.
1. ZTE Blade A2 Plus
Smartphone besutan ZTE ini juga sangat rekomended buat sobat semua yang tengah mencari smartphone yang bisa dijadikan powerbank. ZTE Blade A2 Plus dibekali dengan baterai Li-Ion Non-removable yang berkapasitas 5.000 mAh. Tak hanya itu saja, smartphone ini juga memiliki fitur fast charging lho.
2. Infinix Note 2
Yang selanjutnya adalah Infinix Note 2. Smartphone ini dibekali dengan baterai berkapasitas 4.000 mAh dan dilengkapi dengan fitur dan teknologi charging yang cukup canggih. Yap, smartphone ini hanya membutuhkan waktu untuk mengisi ulang daya hingga 100% dengan waktu 1 jam saja.
3. Lenovo Vibe P1
Smartphone besutan Lenovo yang satu ini tak hanya dibekali dengan fitur reverse charging. Smartphone ini juga dilengkapi dengan fitur fast charging untuk mengisi baterai berkapasitas 5000mAh.
4. Asus Zenfone 4 Max
Asus bisa dibilang merupakan brand smartphone yang memiliki beragam produk dengan teknologi yang cukup lengkap. Dan salah satunya adalah Zenfone 4 Max yang memiliki fitur reverse charging. Smartphone ini dibekali dengan batera berkapasitas 5000mAh.
Itulah 4 rekomendasi smartphone yang memiliki fitur reverse charging yang merupakan fitur untuk berbagi daya layaknya powerbank.
0 Comment to "4 Smartphone Baterai Besar Ini Ternyata Bisa Jadi Power Bank"
Posting Komentar